Cilegon, 17 November 2016, telah dilaksanakan Lomba Cerdas Cermat Sains (LCCS) 2016 di Kampus Fakultas Teknik UNTIRTA. LCCS ini merupakan lomba tingkat provinsi di mana tim dari tiap sekolah mengirimkan anggota sebanyak 3 orang untuk masing-masing timnya. Perlombaan ini diikuti oleh 28 sekolah yang tersebar di Provinsi Banten. Lomba ini terbagi menjadi 3 babak, yaitu seleksi tulis yang menghasilkan 9 besar, semi-final yang menghasilkan 3 besar, dan babak final untuk menentukan juara pertama, kedua, dan ketiga. Semua peserta mengikuti perlombaan ini dengan antusias, dan penontonnya pun mengikuti acara ini dengan penuh ketegangan sambil menebak-nebak siapakah yang akan menjadi juaranya. Melalui persaingan yang sengit, didapatkan juaranya, yaitu:
Juara 1, hadiah : Rp. 3.000.000 adalah SMKN 2 Cilegon
Juara 2, hadiah : Rp. 1.500.000 adalah SMAN 11 Tangerang
Juara 3, hadiah : Rp. 1.000.000 adalah SMAN 1 Rangkasbitung
Selamat kepada para pemenang, bagi yang belum menang, jangan bersedih karena LCCS akan hadir lagi tahun depan!
EmoticonEmoticon